Gfr6TUC7BUM9TSd5TfW0BSro
Light Dark
Produksi Film Animasi "Jumbo" Libatkan Warga Cimahi. Keren Euy!

Produksi Film Animasi "Jumbo" Libatkan Warga Cimahi. Keren Euy!

Daftar Isi
×

Film animasi berjudul Jumbo kini jadi perbincangan hangat di kalangan pecinta film Indonesia! Dan ternyata, proses produksinya melibatkan animator lokal dari Cimahi. Apa saja yang menarik dari film ini? Yuk, simak berita selengkapnya!


Film Jumbo Menarik Perhatian Publik

Mengutip dari halaman berita rri.co.id (10/04/2025), film animasi Jumbo tengah menyita perhatian publik dan menjadi sorotan di dunia perfilman Tanah Air. Proses rendering film ini melibatkan para animator asal Cimahi dan dikerjakan langsung di kota tersebut.


Dukungan Pemerintah Kota Cimahi

Wakil Wali Kota Cimahi, Adhitia Yudisthira, mengungkapkan apresiasinya terhadap kontribusi talenta lokal dalam produksi film garapan Visinema itu. "Film ini mendapat sambutan luar biasa. Kami bangga karena proses pengerjaannya melibatkan animator dari Cimahi," ujarnya saat ditemui.


Akses Nonton Gratis untuk Siswa SD Kurang Mampu

Pemerintah Kota Cimahi berencana mengajak siswa sekolah dasar (SD) dari keluarga kurang mampu untuk menonton film tersebut secara gratis bersama para guru mereka. "Sebagai bentuk dukungan, kami akan mentraktir siswa SD yang kurang mampu untuk menonton bersama film Jumbo," kata Adhitia.

Sahabatnya juga menilai bahwa Jumbo bukan sekadar tontonan hiburan, tetapi sarat nilai edukatif yang dapat memberikan pembelajaran bagi anak-anak melalui medium animasi. "Film ini mengandung pesan edukasi yang dapat memperluas wawasan anak-anak," ucapnya.

Adhitia juga menyampaikan terima kasih kepada Visinema atas kepercayaan mereka menjadikan Kota Cimahi sebagai mitra strategis dalam pengembangan film animasi nasional. Ia percaya keterlibatan dalam industri animasi adalah peluang besar untuk mendorong sektor ekonomi kreatif. "Animasi adalah bagian dari ekonomi kreatif yang memiliki potensi besar dalam menciptakan nilai ekonomi baru bagi masyarakat," tegasnya.

Pemkot Cimahi pun akan terus mendorong inkubasi ekonomi kreatif khususnya di bidang animasi dan berharap agar warga mendukung karya anak bangsa dengan menyaksikan film Jumbo, terutama bagi anak-anak usia dini. "Mari bersama-sama kita tonton film Jumbo karena memiliki muatan edukasi yang baik," jelasnya sebelum menutup pernyataan dengan harapan agar para animator asal Cimahi kembali membangun industri animasi di kota kelahirannya. “Ke depan, kami ingin menjadikan Cimahi sebagai kota animasi,” tutup Adhitia.

Sumber: rri.co.id

0Komentar

Special Ads
Special Ads
Special Ads