Langkah Cepat Satgas dan Peran Masyarakat
Laporan Masyarakat Jadi Kunci
Masyarakat kini bisa melaporkan segala bentuk aksi premanisme melalui layanan darurat 24 jam, Bandung Siaga 112. Layanan ini terintegrasi dengan berbagai instansi seperti PMI, Dinas Kesehatan hingga aparat kepolisian sehingga respons terhadap laporan bisa cepat dan tepat.
Edukasi dan Pembinaan Ideologi
Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan Kesbangpol Kota Bandung, Aswin Sulaeman menegaskan pentingnya edukasi agar masyarakat tidak melakukan tindakan yang melanggar norma maupun hukum. "Menjaga adab adalah hal yang kunci," katanya.
Dukungan Pemerintah Daerah dan Komitmen Penegakan Hukum
Satgas Antipremanisme di Jawa Barat
Sebelumnya Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi membentuk Satgas Antipremanisme di 27 daerah untuk melindungi warga dari praktik pemalakan dan intimidasi mulai dari pasar hingga kawasan industri.
Tindakan Tegas tapi Humanis
Dedi meminta agar satgas bertindak tegas sesuai hukum tanpa pilih kasih namun tetap humanis. "Pastikan tindakan penegakan hukum berjalan adil, humanis, dan sesuai aturan tanpa tebang pilih," pesannya saat apel kesiapsiagaan di Karawang (27/3).
Sumber: cnnindonesia.com
0Komentar
Jangan lupa kasih komentar yaaa :D